cool hit counter
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Solusi Komputer lambat untuk buka aplikasi coreldraw/ photoshop

Bekerja dengan komputer tentu kita ingin semuanya cepat, apalagi jika kita menggunakan komputer untuk kepentingan desain seperti cetak foto yang menggunakan software photoshop atau coreldraw jika komputer yang kita gunakan lola alis loading lambat. atau sering di sebut komputer lemot tentu hal ini akan membuat kita kesal dan seperti ingin di buru - buru. Mengatasi komputer lambat seperti ini tentu tidak bisa hanya menggunakan aplikasi seperti cleaner karena sumber utamanya bisanya ada di bagian komputer anda sendiri.

pembahasan ini saya ulas berdasarkan pengalaman pribadi saya sendiri. Kebetulan selama saya membuka usaha cetak foto dan jasa pembuatan desain menggunakan Laptop. Dan permasalahannya laptop yang saya gunakan sangat lemot apalagi untuk membuka dua aplikasi diatas. kesal sudah pasti namun tetap bersabar karena memang kondisi ini harus saya hadapi. tentu dengan komputer lambat seperti ini menghambat kerja kita yang harus cepat menjadi tertunda kerena menunggu selesainya proses loading Laptop itu sendiri.
Solusi Komputer lambat untuk buka aplikasi coreldraw/ photoshop
Solusi Komputer lambat untuk buka aplikasi coreldraw/ photoshop
Akhirnya saya mencoba untuk mengganti RAM laptop yang saya gunakan tujuannya tentu agar proses loading menjadi semakin cepat. Alhasil ternyata tampilannya BLANK atau hitam tentu ini membuat pertanyaan besar. Untungnya RAM laptop tersebut bukan RAM beli baru melainkan ram percobaan yang saya pinjam dari laptop lain. Sampai disini saya bertanya - tanya kenapa laptop tidak bisa diganti RAM nya menjadi yang lebih tinggi. Kebetulan RAM laptop yang saya gunakan 2GB dan akan saya pasang RAM 4GB.

Sampai akhirnya saya harus mencari solusi untuk mengatasi laptop tidak nampil saat ram diganti. Tentu hal ini harus saya tanyakan kepada orang yang berpengalaman dan pernah mengganti RAM laptop saya fikir pasti ada kesalahan dalam pergantian RAM nya. Dan benar saja ternyata dalam mengganti RAM laptop tidak sembarangan seperti yang kita fikirkan. Setiap laptop memiliki jenis RAM berbeda - beda ada yang type L dan juga ada yang tidak menggunakan type L.
Perbedaanya antara RAM laptop yang type L dan RAM Laptop yang biasa adalah dibagian Voltage, untuk seri L anda bisa perhatikan pada stiker yang tertempel dibagian ram biasanya bertuliskan 2GB DDR3 L Memory Untuk mengganti RAM laptop pastikan RAM yang akan anda beli sesuai dengan laptop yang digunakan. Jangan sampai ram sudah dibeli namun ternyata tidak bisa dipakai.
Perbedaan RAM DDR3L dan DDR3 Biasa
Perbedaan RAM DDR3L dan DDR3 Biasa
Akhirnya setelah mengganti RAM dengan kapasitas 4GB DDR3L dan melakukan Install Ulang Laptop kembali normal dan proses loading tidak terlalu lama ferformanya jelas berbeda dibandingkan saat menggunakan RAM 2GB. jadi solusi untuk mengatasi masalah Laptop yang loading lambat anda bisa mancobanya dengan mengganti RAM yang lebih tinggi dengan catatan harus berpatokan dengan penjelasan saya diatas antara RAM seri L dan ram yang tidak ada seri L nya.

Dari Penjelasan ini jika ada tambahan silakan komentar dibawah dan untuk mendapatkan Update tebaru yang pastinya bermanfaat untuk anda silakan tinggalkan E- Mail anda disini.
Terimakasih sudah berkunjung dan membaca di blog ruanganbaca.com

Posting Komentar untuk "Solusi Komputer lambat untuk buka aplikasi coreldraw/ photoshop"