cool hit counter
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Solusi hasil fotocopy hilang dibagian tengah kertas kyocera 2040/2540

Hallo sahabat baca kembali lagi di pembahasan mesin photocopy kyocera 2040dn atau 2540dn yang mana kondisinya mengalami masalah hasil copy hilang dibagian tengahnya. atau jika digambarkan hasil copy bagian tengah putih bersih.

Kasus ini sebetulnya jarang terjadi. so tapi belum tentu tidak pernah ada. justru problem seperti ini harus diketahui oleh sobat pengguna mesin kyocera 2040dn atau 2540dn karena ini jarang diketahui. 

Apabila mesin photocopy kyocera M2040dn atau M2540dn hasil copy hilang dibagian tengah jangan panik dulu ya. karena ini sangat mudah diperbaiki. hanya saja mungkin meluangkan waktu beberapa saat untuk mengatasi masalah ini.

Diartikel ini kita akan membahas Solusi hasil fotocopy hilang dibagian tengah kertas kyocera 2040/2540 lebih jelasnya sobat bisa lihat gambar dibawah ini.

hasil copy kosong di tengah kyocera
hasil copy kosong di tengah

Cara mengatasi hasil copy hilang di tengah kyocera M2040dn atau M2540dn

Pertama problem ini saya angkat dari beberapa kasus yang sering terjadi dilapangan. hal ini disebabkan dari beberapa faktor.

  1. Kejadian hasil copy blank dibagian tengah yang disebabkan sebelumnya menguras bagian developing.
  2. Hasil fotocopy blank tengah secara tiba- tiba

dua kasus diatas. cara penanganannya jelas berbeda dan harus dengan teliti. pasalnya apabila salah dalam mengambil keputusan perbaikan maka sobat akan repot sendiri. yang sebetulnya masalah sepele malah berbuntut panjang.

Cara menganalisa kerusakan kyocera 2040dn 2540dn

Sekarang admin akan ajarkan bagaimana langkah dan kiat mudah menganalisa kerusakan kyocera M2040dn atau M2540dn, pertama hal yang diperhatikan adalah jenis kerusakannya, contoh ketika hasil blank kosong ditengah coba untuk melakukan tes page atau print dan bandingkan dengan hasil fotocopy dari mesin apabila hasilnya berbeda maka prosedur perbaikan juga berbeda.

kyocera 2540
kyocera 2540

 Contoh kasus :

Hasil fotocopy blur dibagian tengah, blur dibagian pinggir maka saat hasil tes print normal maka kasus ini dapat dipastikan bagian laser unit. Mengapa?

bagian laser unit bekerja saat anda menscan dokument dari bagian kaca, sedangkan bagian tes page atau print tanpa melaui laser alias langsung mencetak dari perintah mainboard. sehingga apabila keduanya hasilnya berbeda maka bisa dipastikan kerusakannya terdapat pada laser.

Perbaiki hasil copy kosong ditengah

Langkah perbaikan hasil copy kosong ditengah :

  1. Apabila sebelum nya sobat menguras toner, maka sudah dapat dipastikan masalah hasil copy kosong ditengah ini adalah kurang full suplay toner pada area roll magnet yang terdapat pada developing. seperti gambar dibawah ini :

    rol magnet developing kyocera
    rol magnet developing kyocera

  2. Cara mengatasinya adalah dengan Add Toner agar suplay toner mencukupi dan memenuhi area developing.
  3. Kasus berikutnya adalah hasil kosong di tengah kertas. ini disebabkan dari laser yang terdapat sobekan kertas atau bisa jadi terdapat hewan yang diam disana. cara membuka kaca laser ini sudah dibahas disini : https://www.youtube.com/watch?v=n2hGX6VFmuE

Kesimpulan

Permasalahan hasil fotocopy kosong di tengah ini bisa dicek dari analisa sederhana terlebih dulu misalnya dengan mengecek bagian developing dan beberapa gear, jika dipastikan tidak ada masalah maka bisa melakukan tindakan yang lebih besar.

Posting Komentar untuk "Solusi hasil fotocopy hilang dibagian tengah kertas kyocera 2040/2540"