Panduan Membuat Surat Izin Tidak Masuk Sekolah
Panduan Membuat Surat Izin Tidak Masuk Sekolah - Saat belum maraknya handphone surat menjadi salah satu cara berkomunikasi jarak jauh, keguaannya jelas sangat dibutuhkan waktu itu untuk media komunikasi namun saat ini semakin berkembangnya zaman masyarakt sudah tidak lagi menggunakan surat sebagai media komunikasi jarak jauh. Tidak heran saat ini kita banyak yang tidak bisa merangkai kata - kata membuat surat izin tidak masuk sekolah.
Meskipun saat ini teknologi mengganti peran surat, namun untuk mengganti peran surat sekolah yang menyatakan keterangan sakit menggunakan media handphone dirasa kurang sopan. sehingga penting bagi anda sebagai orang tua ataupun siswa yang masih duduk di bangku sekolah mampu membuat surat izin tidak masuk sekolah sendiri.
Dengan menggunakan surat tentu anda dianggap lebih sopan, formal dan dapat dipertanggung jawabkan karena terdapat coretan tanda tangan. Dengan kita mampu membuat surat izin sendiri tentu dapat memberika rangkaian kata yang memberitahukan kepada pihak sekolah bahwa kondisi kamu yang tidak memungkinkan untuk ikut pelajaran.
Seperti saat kita mengalami sakit atau berhalangan hadir karena urusan keluarga ataupun lainnya yang tidak bisa ditinggalkan. Dibawah ini adalah contoh surat izin tidak masuk sekolah yang bisa di contoh, yang di dapat dari berbagai sumber :
Panduan Membuat Surat Izin Tidak Masuk Sekolah
Ada beberapa unsur yang perlu kita ketahui dalam merangkai kata - kata surat izin tidak masuk sekolah, hal - hal tersebut bisa kita jadikan perhatian utama diantaranya :1. Tujuan pengiriman surat
Dalam penulisan surat tersebut tentu harus ada yang akan dituju siapa yang harus membaca surat tersebut, apakah kepada kepala sekolah, pimpinan perusahaan, guru, wali kelas atau lainnya. Catatan, kalau kamu sudah memakai kata “Kepada” maka kamu tidak usah memakai kata Yth dan sebaliknya.2. Alasan Izin
Alasan merupakan hal yang mendasar apa tujuan anda tidak masuk sekolah, apa karena sakit, ada kepentingan keluarga, membuat alasan ini harus benar - benar logis bahkan tidak dibolehkan membohong.3. Tanggal dan tempat pembuatan surat
Tulis Tanggal dan juga tempat pembuatan surat agar lebih jelas4. Alamat tujuan
Anda bisa menuliskan alamat tujuan surat ini sudah dibahas pada nomor satu, kepada siapa dan alamatnya dimana, contoh : Bpk. TOSIB Kepala Sekolah di SMK N 15. Salam pembuka
Berikan ucapan salam pembuka dalam pembuatan surat6. Kalimat pembuka surat
Tambahkan kalimat pembuka dalam sebuah surat7. Isi dalam surat
Tuliskan isi surat yang mendeskripsikan alasan anda tidak masuk sekolah8. Salam penutup surat
Tuliskan penutup seperti Wassalamualaikum9. Nama pengirim surat
Jangan Lupa Untuk menuliskan biodata anda seperti nama, kelas, jurusanSurat Izin ini adalah surat resmi meskipun pembuatannya dilakukan secara pribadi oleh orang tua, Oleh karena itu dalam menulisnya kita baiknya tulis secara jelas dan baku. Nah untuk lebih memahami cara penulisan surat izin yang benar bisa simak beberapa contoh dibawah ini :
Contoh Cara Membuat Surat Izin Tidak Masuk Sekolah dari Orang Tua
Lampung, 09 Desember 2019
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XII-A
SMA ...........
di Tempat
Dengan hormat,
Dengan ini saya selaku orang tua/wali murid dari :
Nama : ..................
Kelas :.....................
Alamat : .....................
NISN : .....................
Memberitahukan bahwa anak saya tersebut diatas tidak dapat mengikuti pelajaran seperti biasa pada hari ini, Kamis, 09 Desember 2019 dikarenakan sakit. Oleh karena itu, kami memohon pada Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XII-A agar memberikan izin. Demikian yang dapat kami sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu kami ucapkan terimakasih.
Hormat kami,
Orang tua/Wali murid,
Muh. Azwansyah
Contoh Cara Membuat Surat Tidak Masuk Sekolah Menghadiri Pernikahan Saudara
Lampung, 09 Desember 2019
Hal : Surat Izin Tidak Masuk Sekolah
Kepada Yth,
Kepala SMA Negeri 1 Malang
di Lampung
Dengan hormat,
Saya yang bertandatangan dibawah ini adalah Orang tua dari :
Nama : .............
Kelas : ..................
NISN : ......................
Memberitahukan bahwa putri saya tersebut diatas tidak dapat masuk sekolah seperti biasa, dikarenakan mengikuti prosesi akad nikah kakak kandungnya di luar kota. Dengan ini, kami memohon kepada Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XII IPA 1 agar memberikan izin. Demikian yang dapat kami sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu kami ucapkan terimakasih.
Hormat saya,
Orang Tua Siswa,
Yusron Hamid
Contoh Cara Membuat Surat Tidak Masuk Sekolah dengan Surat Keterangan Dokter
Lampung, 09 Desember 2019
Hal : Permohonan Izin Sekolah
Lampiran : 1 Lembar
Kepada Yth,
Bapak/Ibu Guru SMA Negeri 1 Bandar Lampung
Jl. Pendidikan No. 1
Lampung
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini, orang tua dari :
Nama :
Kelas :
Alamat :
NISN :
Dengan ini bermaksud memberitahukan bahwa anak kami dengan nama tersebut diatas sedang dalam keadaan sakit. Atas saran dokter, siswa tersebut diatas harus beristirahat total selama tiga hari. Adapun surat keterangan sakit dari dokter sudah kami lampirkan bersama dengan surat ini. Demikian surat permohonan izin kami buat, atas perhatian Bapak/Ibu guru kami mengucapkan banyak terimakasih.
Hormat Kami,
Orang tua Siswa,
Gibran
Cara Membuat Surat Izin Tidak Masuk Sekolah yang Harus Diperhatikan
Ada beberapa hal yang perlu menjadi perhatikan dalam pembuatan surat izin tidak masuk sekolah, sebagai berikut :- Gunakan kertas yang bersih baiknya kertas HVS, dengan menggunakan kertas tersebut surat akan terkesan lebih rapi.
- Jangan ada coretan, bekas tip-x pada kertas yang sudah kita tulis jadi jika terjadi kesalahan baiknya ganti kertas dengan yang lain.
- Tulisan harus menggunakan pena atau tulis tangan jangan di print. gunakan tinta pena warna hitam
- Masukkan amplop dan beri Nama guru penerima dan alamat sekolah.
Demikian penjelasan dan contoh surat izin tidak masuk sekolah semoda bermanfaat, jika tidak keberatan bisa share tulisan ini ke teman - teman yang lain.