cool hit counter
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mudah Cara Setting Scan SMB dari mesin fotocopy kyocera ke komputer

Mudah Cara Setting Scan SMB dari mesin fotocopy kyocera ke komputer - kali ini ruanganbaca.com akan membahas bagaimana cara setting mesin fotocopy kyocera m2540dn dan sejenisnya agar bisa scan secara langsung file tersimpan di komputer. scan dokumen mungkin bukan hal terlalu dibutuhkan namun sebagai jasa layanan fotocopy atau kantor tentu hal ini juga perlu di adakan mengingat kebutuhan data digital semakin meningkat.

Baca Juga :
Terbaru spesifikasi mesin fotocopy kyocera M2535dn
Atasi Non Genuine Toner Press Pada Mesin Fotocopy Kyocera

Nah masalah cara menscan dari mesin fotocopy kyocera ini di alami oleh saya sendiri, yang mana saat itu mesin kyocera belum saya koneksikan kabel LAN dan dantang konsumen minta mensecan data lebih kurang 150 lembar,  mungkin ini bukan lembaran yan banyak namun seperti yang sobat ketahui untuk scan satu lembar saja memakan waktu beberapa menit apalagi 150 lembaran. tentu ini membuat saya putar otak bagaimana cara mengatasinya. Alhasil saya tanya ke beberapa kawan teknisi dan memberikan solusi yang mana mesin kyocera bisa scan sekaligus menggunakan kabel lan. Tanpa fikir panjang lebar saya langsung membeli kabel LAN ke toko komputer dan minta di sambungkan dengan pola sambungan CROSS. setelah itu langsung saya praktekkan dengan langkah dibawah ini :
fotocopy kyocera ke komputer
fotocopy kyocera M2540

Setting Scan dari mesin fotocopy kyocera ke komputer

sobat bisa perhatian langkah - langkah dibawah ini yang saya sertakan gambar.
  1. Sambungkan kabel LAN dari komputer dengan mesin fotocopy kyocera letaknya dibawah lubang kabel USB Printer bagian belakang.  
  2. Setelah berhasil disambung koneksikan melalui IP adress antara komputer dan Mesin Kyocera sobat bisa cari di google cara menghubungkan dua komputer dengan Lan caranya sama saja. 
  3. Untuk melihat IP adress mesin kyocera sobat bisa ikuti langkah dibawah ini :
  • System menu conter
  • Klik System / Network
  • Anda akan di tampilkan halaman login isikan Admin dan Password Admin
  • Klik Network Setting
  • Klik Wired Netwk. Set
  • Klik TCP/ IP Setting
  • Pilih IPv4 Setting
  • Klik IP Address
  • Isikan IP adress misal 192.168.3.1
  • Subnet mask 255.255.255.0
  • Default gateway 192.168.3.1
  • Selanjutnya pilih restart network
  • Akses Halaman browser ketikkan angka 192.168.3.1 apabila berhasil akan di tampilkan form pengisian data scan
  • Login dengan password yang telah ditentukan biasanya Admin 
  • Pilih Basic
  • Pilih Address Book lalu Contacts
  • Klick Add Contact
  • Masukkan Name (nama yang tertera di mesin fotocopy )
  • Pada bagian SMB masukkan hostname dengan ip komputer / hostname komputer
  • Pada Path isi dengan nama folder share yang tadi dibuat
  • Pada Login user name isi dengan nama komputer
  • Pada Password isi dengan password komputer
  • Submit
 Dari langkah - langkah di atas sobat apabila cara melakukannya tidak ada yang terlewati pasti bisa, semoga artikel ini memberikan wawasan baru untuk sobat yang sedang mencari solusi bagaimana cara Scan SMB dari mesin fotocopy kyocera ke komputer. jangan lupa like dan bagikan
 

Posting Komentar untuk "Mudah Cara Setting Scan SMB dari mesin fotocopy kyocera ke komputer"