cool hit counter
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kode Error Lampu berkedip printer Canon IP1700,IP1980,IP1300, IP1700, IP1200, IP1880

Pada Kesempatan ini ruanganbaca.com akan berbagi kepada sobat semua mengenai beberapa masalah error yang terjadi pada printer canon yang ditandai dengan lampu indikator printer yang berkedip atau blink, tentu dengan membaca beberapa panduan ini sobat akan mengetahui penyebab dari permasalahan printer canon sobat, khususnya printer Canon IP1700,IP1980,IP1300, IP1700, IP1200, IP1880 mengalami blink atau lampu berkedip, yang akan kita bahas.

Kerusakan printer canon biasanya disebabkan beberapa faktor, mulai dari katrid dan juga masalah terknis mesin printer canon itu sendiri. bisanya terjadinya masalah pada printer di tandai dengan lampu blink atau berkedip pada printer canon dan tidak mau print. dari lampu blink ini kita dapat mencari permasalahan printer canon sesuai indikator lampu yang berkedip.

Tanda Error Lampu Blink/berkedip pada printer Canon
Tanda Error Lampu Blink/berkedip pada printer Canon

Memperbaiki error pada printer canon tersebut tidak seperti main tebak, karna apabila sobat tidak mengetahui permasalahannya dan main tebak ini akan berakibat fatal pada printer sobat, oleh karna itu ruanganbaca.com akan mengupas permasalahan yang ditandai lampu indikator printer canon.

Tanda Error Lampu Blink/berkedip pada printer Canon

1. Empat kali orange satu kali hijau.
Masalah : Printer absorber full (Waste Ink Pad Full).
Perbaikan : Reset printer menggunakan software resetter, Jika tidak gunakan reset manual. masing-masing printer memiliki cara reset yang berbeda.

Baca Juga : 2 Cara Mudah Reset Printer Canon IP2770 | Resetter Canon IP 2770 | Resetter IP 2700

2. Lima kali orange satu kali hijau. 
Masalah : cartridge printer canon hitam atau warna bermasalah.
Perbaikan : terdapat banyak sekali faktor untuk permasalahan ini, misalnya chip pada cartridge eror, konektor pada cartridge atau di prnter kotor, cartridge tidak sempurna terpasang, dll. dan dapat dilakukan dengan mengganti cartridge.

3. Tujuh kali orange satu kali hijau.
Masalah : Cartridge printer Warna rusak. Biasanya terjadi pada IP1980.
Perbaikan : Ganti carttridge warna.

4. Tiga kali orange satu kali hijau
Masalah : terjadi kesalahan pada mekanik, misalnya : ada kertas yang mengganggu di dalam printer sehingga kertas tidak dapat masuk dengan sempurna, cartridge printer tidak dapat bergeser terganggunya sensor pergerakan cartridge.
Perbaikan : Bongkar printer dan cari kertas atau benda lain yang ada di dalam printer, apabila sobat belum pernah membongkar printer sebaiknya di bawa di tempat service.

5. Delapan kali orange satu kali hijau.
Masalah : Printer absorber full (Waste Ink Pad Full).
Perbaikan : Reset printer menggunakan software resetter.

6. Tujuh kali orange dan hijau bergantian. 
Masalah : cartridge hitam atau warna bermasalah.
Perbaikan : terdapat banyak sekali faktor untuk permasalahan ini, misalnya chip pada cartridge error, konektor pada cartridge atau di prnter kotor, cartridge tidak sempurna terpasang, dll. dan dapat dilakukan dengan mengganti cartridge baru.

7. Jika Printer dinyalakan lampu hijau nyala penuh tanpa kedip-kedip
Masalah : Kejadian seperti ini biasanya ketika dipakai untuk print akan terjadi blink Cratridge anda mengalami "runout". dan biasanya ada komentar di layar komputer anda.
Perbaikan : Tekan tombol resume antara 10 - 20 detik kemudian  lepaskan. Jika masih blink lagi ulangi lagi langkah tadi, bisanya hanya 2 kali yaitu untuk hitam dan warna. Kasus ini sering terjadi ketika Cartridge setalah di isi ulang.

8. Empat belas atau lima belas orange satu kali hijau.
Masalah : Cartridge hitam rusak.
Perbaikan : Ganti cartridge hitam dengan yang baru.

Baca Juga  :
Memperbaiki tinta printer tidak keluar
Printer Canon Mp287 Tinta Hitam Tidak Keluar Begini Cara Memperbaikinya
Begini cara memperbaiki error 5B00 pada printer canon

Dari delapan kerusakan yang ditandai lampu indikator printer yang berkedip, mungkin saja salah satunya ada pada permasalahan printer canon yang sobat alami, dalam menangani kerusakan printer harus teliti terlebih apabila kerusakan mengharuskan membongkar body printer tentu sobat harus waspada jangan sampai ada mekanik yang patah.

Semoga artikel mengenai Kode Error Lampu berkedip printer Canon IP1700,IP1980,IP1300, IP1700, IP1200, IP1880 dapat bermanfaat dan memberikan solusi permasalahan printer sobat, jangan lupa untuk like dan share.

Posting Komentar untuk "Kode Error Lampu berkedip printer Canon IP1700,IP1980,IP1300, IP1700, IP1200, IP1880"