cool hit counter
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Untung Rugi Kredit mesin fotocopy

Hallo sahabat baca. Saat kita tidak memiliki modal usaha, tentu hal yang difikirkan adalah kredit dan berupaya agar bagaimana caranya keinginan bisa diwujudkan. Apalagi saat ini ada beberapa distributor mesin fotocopy memudahkan proses pembayaran kredit yang sudah bekerja sama dengan jasa keuangan.

Tidak ada yang salah dengan cara ini, karena pastinya ketika kita memutuskan untuk melakukan kredit artinya sudah menimbang segala kemungkinan yang akan terjadi. Baik itu prihal pembayaran ansuran atau prihal kendala lainnya.

kredit fotocopy
Kredit Mesin Fotocopy
 

Jika anda sudah berpengalaman dalam dunia usaha fotocopy cara ini mungkin akan meringankan anda. tapi sebaliknya jika anda belum memiliki pengalaman usaha fotocopy cara kredit mesin mungkin akan menjadi beban kedepannya.

Baca Juga :
Cari Mesin Fotocopy Kyocera m2040dn / m2540dn di Lampung

Beban yang dimaksud disini adalah beban biaya oprasional yang ditambah dengan beban kredit mesin fotocopy itu sendiri. Berdasarkan beberapa keterangan sahabat usaha fotocopy pemula yang pernah mengalami hal ini mereka bercerita bagaimana problem yang dialami apabila kita tidak fikirkan matang-matang mengenai kredit mesin fotocopy ini.

Untung Rugi Kredit Mesin Fotocopy

Membahas untung ruginya kredit saya rasa semuanya sudah paham akan harga yang lebih bengkak dari harga normal ini umumnya, tapi ada juga kredit yang harga sama seperti diawal namun terdapat beberapa bunga jika kita tidak dapat mengansur pada waktu yang ditetapkan.

Baca Juga :

Spesifikasi Mesin Fotocopy Kyocera Ecosys M2540dn

Nah kembali lagi ke kredit mesin fotocopy, dibawah ini adalah keuntungan anda kredit mesin fotocopy baik dengan pembayaran secara langsung ke distributor atau ke jasa keuangan.

  1. Mesin dapat dipakai kerja meskipun belum lunas pembayaran
  2. Pembelian yang tidak perlu mengeluarkan biaya banyak
  3. Modal bisa dibagi-bagi untuk keperluan belanja barang lainnya, jadi toko anda mungkin akan lebih banyak barang yang dijual
  4. Jika anda menggunakan jasa keuangan biasanya mesin akan dilindungi asuransi kehilangan bukan kerusakan 

Tapi dibalik keuntungan yang anda dapatkan ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan.

  1. Mesin belum menjadi milik anda sepenuhnya, jadi apabila sewaktu-waktu anda tidak sanggup membayar mesin akan ditarik dan uang anda yang masuk akan hangus (Sesuai perjanjian diawal)
  2. Anda harus kejar target terus menerus tanpa batas bahkan disaat usaha sepi sekalipun karena memiliki beban ansuran kredit mesin fotocopy.
  3. Biaya pengeluaran akan lebih bengkak, karena mesin fotocopy tentu membutuhkan biaya perawatan dan operasional jadi apabila mesin mengalami seperti pergantian sparepart, anda harus menyisihkan uang lebih. sehingganya saat membeli mesin usahakan yang kondisinya fit jika terus-terus dandan tentu anda akan rugi.
  4. Anda akan mendapatkan harga lebih tinggi dibanding pembelian secara cash (Tergantung kesepakatan diawal)

Sebetulnya jika kita menimbang dari mesin fotocopy kredit ini masih banyak untung rugi yang bisa saja kita alami, jadi pembahasan diatas adalah garis besar sebagai pertimbangan anda sebelum membeli mesin fotocopy dengan cara kredit.

Pengalaman sahabat yang keredit mesin fotocopy yang berakhir dengan dikembalikan

Pengalaman ini bukan bermaksud menakut-nakuti sahabat baca semua, pasalnya kejadian ini berdasarkan sahabat kita yang mengalaminya. Karena baru 3 bulan harus pasrah dan menyerah karena mesin yang dimilikinya selalu troble.

Sebut saja namanya mr.x keinginan beliau membuka usaha fotocopy berawal kerena dari ketertarikan disekitar yang lokasinya sangat strategis untuk dimanfaatkan buka jasa usaha fotocopy dan cetak - cetakan. Pasalnya jika dilihat disekelilingnya usaha fotocopy kerap ramai dikunjungi artinya peluang masih terbuka lebar.

usaha fotocopy
Gambar Ilustrasi Pengusaha Fotocopy

Keinginan semakin menggebu tapi apa daya modal tidak mencukupi untuk membeli mesin fotocopy cash, dengan besarnya modal yang harus dikeluarkan tentu ini memperberat dan membuat kita tidak dapat melakukan apa-apa kecuali tangan tuhan yang membantu kita secara langsung.

Keinginan membuka usaha ini semakin hari seolah - oleh membuat yakin bahwa pasti akan berhasil dengan baik. padahal kesalahan yang fatal sudah ada didepan mata yaitu beliau belum pernah menggunakan mesin fotocopy sebelumnya. bahkan memegangnya saja belum pernah sama sekali.

Singkat cerita akhirnya bertemu dengan salah satu penjual mesin yang memang siap menawarkan kredit dengan ansuran bulanan. Hari pertama buka usaha dan menggunakan mesin tentu hati sangat riang karena mendapatkan mesin fotocopy dengan modal yang minim. dan rasa syukur itu selalu terucap di geming bibirnya.

Berjalan sekitar dua minggu mesin sudah mulai menunjukkan tanda-tanda tidak baik yaitu bagian kertas mulai jam dibagian pemanas. akhirnya harus panggil teknisi dan biaya harus keluar. tapi ternyata tidak berakhir sampai sini, belum ada satu minggu dari perbaikan mesin fotocopy bermasalah lagi dan ini terus berulang-ulang selama 3 bulan lamanya. 

fotocopy rusak
Memperbaiki Mesin Fotocopy

Hingga pada akhirnya harus menyerah, dan saya minta mesin fotocopy ditarik saja karena sudah tidak mampu membayarnya. sampai disini mesin diambil kembali dan uang yang sudah masuk sebagai biaya ansuranpun hangus. tapi inilah resikonya

Dari pengalaman ini tentu bisa menjadi tolak ukur untuk dirikita apabila ingin mengambil mesin fotocopy kredit pastikan anda sudah menguasai perbaikan-perbaikan ringan mesin agar biaya perawatan tidak terlalu besar.

Kesimpulan

Ketika anda berniat membeli mesin fotocopy dengan cara keredit atau cash jika minim pengetahuan coba ajak rekan yang sudah paham mengenai seluk beluk mesin. karena ada beberapa mesin yang kondisinya second import, ada second local, ada overhoul dan ada yang baru. 

Semoga penjelasan ini bermanfaat terimakasih..

Posting Komentar untuk "Untung Rugi Kredit mesin fotocopy"